Selasa, 31 Desember 2013

Buah Cereme Yang Ranum



Buah cereme bentuknya sangat unik dan warnanya juga sangat menarik, ketika merah warnanya hijau seperti anggur dan kalau sudah mateng warnanya merah segar seperti tomat. Tapi kalau diicip-icip rasanya itu asem sekali. Buah ini cocok sekali kalau dibuat rujak ataupun dibuat manisan.

Senin, 30 Desember 2013

Gambar Buah Mahkota Dewa



Buah yang satu ini kalau sudah matang warnanya sangat mencolok, merah menyala dan seperti manis legit kalau dimakan. Tapi kalau diicip-icip rasanya pahit banget, karena buah mahkota dewa sering dimanfaatkan sebagai jamu untuk kebugaran tubuh.

Minggu, 29 Desember 2013

Gambar Pisang yang masih menggantung di pohon beserta jantungnya



Kalau kamu belum tahu bentuk pisang yang masing menggantung di pohon beserta jantung atau kembangnya yang bentuknya seperti jantung hati atau mortir. Ini nih gambarnya, meski agak gelap tapi diharapkan bisa memberikan gambaran yang jelas tentang buah pisang yang masih mentah di pohon.

Sabtu, 28 Desember 2013

Buah Nanas Hias Yang Unik



Buah nanas yang satu ini rasa dan bentuknya sama seperti buah nanas yang lainnya, hanya ada sedikit perbedaan pada pangkal buahnya ada tunas-tunas seolah-olah akan tumbuh buah nanas yang lainnya. Pokoknya kalau dihalaman rumah ditanami nanas hias seperti ini gak nyesel deh pasti akan tercipta keindahan yang unik dan alami.

Jumat, 27 Desember 2013

Gambar Sawo Susu Dan Kelezatan Rasanya



Sawo susu adalah jenis buah sawo dengan rasa dan aroma yang sama dengan sawo pada umumnya, hanya kulitnya yang berbeda. Kulit sawo susu ketika masih mentah berwarna hijau seperti tercampur dengan susu, kulitnya tebal dan getahnya cukup banyak. 

Rabu, 25 Desember 2013

Gambar Buah Jeruk Dan Fungsinya

Buah jeruk adalah salah satu buah yang menjadi favorit banyak orang. Selain karena rasanya yang manis dan keasem-aseman, segar untuk dimakan sebagai cuci mulut. Buah jeruk juga kaya akan vitamin C yang berfungsi untuk memberikan kekebalan pada tubuh. 

Jumat, 20 September 2013

Gambar Buah Labu Muda Di Pohon Rambat



Buah labu muda berwarna hijau. Ini gambar buah labu muda yang masih nempel di pohon yang merambat di tanah. Labu muda biasanya diolah menjadi sayur, kalau sudah tua berwarna kuning dengan daging yang empuk dan kenyal dapat diolah menjadi berbagai bahan makanan dan kue yang enak.

Minggu, 08 September 2013

Ciri-Ciri Dan Manfaat Buah Rambutan

Bagi yang belum tahu  ini dalah gambar buah rambutan.. he.. Ciri khas buah rambutan adalah kulitnya yang tebal memiliki rambut seperti landak. Dagingnya berwarna putih tebal dan rasanya manis, dan memiliki satu biji yang dibungkus oleh daging buah.
Ternyata buah rambutan juga memiliki banyak manfaat lho!

Jumat, 06 September 2013

Gambar Dan Manfaat Jeruk Nipis


Ini dia gambar jeruk nipis yang kaya akan manfaat.. he.. he.. Jeruk nipis banyak sekali manfaatnya dari mulai obat batuk, pembersih kulit dan wajah, membersihkan ketombo, dan lain-lain. Jeruk nipis rasanya sangat asam kayak akan vitamin C, asam sitrat, dan asam amino. Jeruk nipis sangat segar sebagai campuran minuman baik dingin atau hangat.

Buah Pisang Ambon Yang Masih Di Pohon

Ini dia gambar buah pisang ambon yang masih muda yang berada pada pohonnya di kebun belakang rumah. Karena pohonnya kecil dengan buah yang cukup banyak maka pohon pisang ambon menggunakan penyangga bambu agar tidak roboh.

Manfaat Buah Pir Bagi Manusia



Buah pir termasuk keluarga apel yang lebih kaya serat. Perbandingannya jika 1 buah apel mengandung 3 gram serat, pir mengandung 6 gram serat. Buah pir bebas dari lemak, kolesterol, sodium, dan kaya akan vitamin C, K, dan kromium.

Buah Alpukat Yang Masih Mentah



Ini gambar buah alpukat yang masih mentah, tapi jika disimpan beberapa hari alpukat ini bisa matang. Buah alpukat kaya akan vitamin, mineral, protein, Omega-3, folat dan zat bermanfaat lainnya. Tekstur daging buah alpukat juga sangat lembut sehingga sangat cocok untuk pengenalan makanan padat.